Ini adalah de risolles ala saya...setelah mengutak atik resep kulitnya supaya menjadi risol yang tidak terlalu mahal ( waktu itu beberapa kali ada yang pesan...maunya enak tp tdk terlalu mahal!). Resepnya spt ini...
Bahan kulit :
250 gr terigu
500 susu cair ( 3 sdm susu bubuk menjadi 500 ml susu cair )
garam secukupnya
telur utuh 1 butir
Bahan isi
250 gr wortel, kupas dan iris kotak kecil
200 gr buncis kecil, iris kecil
3 lbr daun seledri iris kecil
5 lbr smoke beef, iris panjang kecil
bawang bombay 2 buah, rajang halus
lada halus secukupnya
pala halus secukupnya
garam secukupnya
gula pasir secukupnya
air 50 ml
minyak goreng untuk menumis
Bahan balutan
putih telur
tepung panir
Minyak goreng untuk menggoreng
Cara :
Kulit :
1. kocok lepas telur, masukkan dlm larutan susu cair, aduk rata dan tambahkan garam
2. tuang ke dalam terigu, aduk hingga rata. jika masih terdapat gumpalan, dapat disaring supaya adonan halus dan berikan 1/2 sdm minyak goreng, aduk kembali.sishkan
Bahan isi
1. tumis bawang bombay hingga layu. masukan smoke beef, tumis hingga harum.
2. masukkan sayuran tumis agak layu. masukkan air serta bumbu aduk rata
3. setelah air agak berkurang, masukan seledri masak hingga agak kering. angkat
4. siapkan penggorengan datar diameter 12-15 cm olesi minyak goreng tipis2.
5. panaskan sebentar penggorengan, tuang 1 sendok sayur ke penggorengan kemudian dimirinkan kanan kiri agar adonan menjadi tipis dan rata. tunggu hingga natang (jangan menjadi coklat )
6. tuang/letakan dlm piring datar, ualngi hingga adonan habis
7. ambil 1 lbr kulit, tuang 1/2 sdm ke atas kulit. kemudian lipat membentuk lipatan amplop. lakukan sehingga kulit habis.
8. siapkan putih telur, celup risol ke dalam putih telur kemudian gulingkan ke dlm tepung panir. lakukan hingga risol habis.
9. risol siap digoreng...
Tips :
:: jika menggunakan kuning telur sebagai celupan, maka saat mrnggoreng risol akan terjadi lupana busa telur pada minyak goreng
:: risoles dapat disimpan dalam kemasan tertutup dan disimpan dlm freezer, sehingga dapat digoreng kapan pun...
Mba Afi,
BalasHapusaku biasa buat adonan kulit pake kuning telor doang gak pake telur utuh. Kira2 bedanya apa ya?
Terus, kalo nyimpen d freezer itu adonan kulit doang ato yang udah sama isinya?
Salam,
Aulia
Aulia,
BalasHapusrasanya menurut saya perbedaanya tidak terlalu signifikan ya dengan hanya menggunakan kuning telur sajaseandainya memang ada perbedaan. saya merasa kulitnya lentur juga, gurih juga.
simpan di freezer , risolesnya sudah jadi dan berpanir. jadi seperti frozen food begitu. nanti klau mau digoreng, dikeluarin dl dr freezer diamkan sampai bisa diambil dr wadahnya.
Mba...saya belum pernah buat risol - tapi ini termasuk cemilan yang saya suka ...yang mo saya tanyain,gimana cara ngelipet bentuk amplopnya?apakah cuma di lipat thok? kl di lipat gitu saja bukannya nanti isinya terburai saat menggoreng ya?
BalasHapus